Hati-hati bonceng motor
Menjelang setahun wafatnya tanteku menginspirasikan saya untuk mempostingkan judul diatas, Bulan januari 2016 telah wafat tant...
https://ismailrbr.blogspot.com/2017/01/hati-hati-bonceng-motor.html
Menjelang setahun wafatnya tanteku menginspirasikan saya untuk mempostingkan judul diatas, Bulan januari 2016 telah wafat tanteku yang tercinta seorang wanita yang baik mungkin teramat baik, Derai air mata mewarnai kepergiannya yang begitu cepat. Keluarga, rekan kerja, para murid, dan tetangga bersama masyarakat disekitar tempat tinggal tanteku berduka telah kehilangan sosok wanita yang baik, guru yang baik, tetangga yang baik dan tentunya ibu dan istri yang baik pula.
Beliau meninggal setelah kurang lebih 3 hari dirawat di RS ciremai kota cirebon, tante mengalami kecelakan saat berboncengan dengan rekan kerjanya menuju sekolah dimana tante bekerja sebagai guru disekolah dasar dikota cirebon, Kecelakaan yang akhirnya merenggut nyawa tanteku disebabkan terselipnya rok panjang rekannya di gigi belakang motor tanteku, yang menyebabkan olengnya motor yang di kemudikan oleh tanteku hingga terjatuh, Dan malang tak bisa ditolak tante terbentur dibagian dadanya, yang membuat sesak didadanya, masyarakat yang berada di tkp segera membawa tante ke rumah sakit, Namun takdir pula yang harus menentuakan ,Tante wafat setelah dirawat di rumah sakit tersaebut.
Dari kisah tanteku diatas semoga menjadi satu acuan untuk kita semua, bahwa ada aturan yang tidak tertulis didunia ini, khususnya di indonesia yang sebagian besar masyarakat kita menggunakan motor sebagai alat transportasi, ada kaedah yang harus kita pegang , terutama saat kita berkendara ataupun saat kita berboncengan.Kecelakaan yang tidak seharusnya terjadi, apabila kita mengutamakan keselamatan berkendara, salah satunya menggunakan helm sebagai pelindung kepala, tidak mengguanakan rok panjang untuk boncenger, berboncengan lebih dari yang diperbolehkan, dan lain sebagainya yang ujung-ujungnya bisa mengakibatkan kaecelakaan saat kita berkendara dijalan.
Kembali saya mengingatkan untuk diri saya pribadi dan pembaca yang budiman, ada keluarga dirumah yang menanti kita pulang dengan selamat untuk berkumpul bersama dengan keluarga, tidak usah ngebut dan ugal-ugalan dijalan toh pelan pun kita akan sampai ke tempat tujuan,
Semoga postingan saya kali ini bisa menjadi pengingat kita semua bahwa Bahaya bisa saja terjadi pada diri kita ataupun orang lain disaat kita lalai ataupun tidak mengindahkan keselamatan berkendara, utamakan keselamatan berkendara agaar kita dan orang lain selamat saat kita berkendara.
Selamat jalan tante semoga Tuhan YME menempatkan tante ditempat yang terbaik diSisinya doa kami sekeluarga untukmu tante,Amien.
Mengenang tante ELa
Lokasi:
Bogor, Jawa Barat, Indonesia
Amien
BalasHapus